Kamis, 21 November 2013

Suasana Malam di Kota Bandung

Kemarin malam sekitar jam 21.45 saya dan suami menyempatkan untuk nonton di 21, setelah sebelumnya makan di warung seafood terlebih dahulu. Kirain yang nonton hanya sedikit, eh taunya lumayan banyak juga yang nonton malam2. Walhasil kami kebagian nonton di tempat "sisa". Malam itu kami nonton Hunger Games. Widihhh rame banget itu film, pantesan ini bioskop penuh. Eh tapi si suami tersayang malah ketiduran di awal2 film, kecapean kayaknya. Cup cup ya sayangku hihi. Akhirnya di bagian tengah si suami pun bangun dan melanjutkan nonton film sampai selesai. Pokoknya itu film belum tuntas kata saya mah. Harus ada lanjutannya.

Tak terasa film pun berakhir, dan ternyata jam sudah menunjukkan pukul setengah 1 malam. Kita pun segera ke parkiran untuk mengambil motor. Kebetulan braga itu dekat dengan daerah pasar baru, suami sengaja mengajak saya pulang lewat pasar baru. Dan ternyata masih ada aktivitas disana. Saya hitung ada sekitar 7-9 penjaja seks sedang di tawar oleh pelanggannya. Eh ada yang laku ada yang enggak deng saya lihat mah. Tapi karena masih penasaran saya dan suami malah puter balik jalan situ lagi. Haduhhhh tar kirain mau nawar lagi huhu.

Lalu kita pun langsung pulang. Di jalan, kita juga bertemu dengan komunitas #berbaginasi yang sedang membagi-bagikan makanan kotak kepada para pemulung yang sedang mengangkut hasilnya lewat gerobak, tak jauh dari tempat para penjaja seks mangkal. Ironis sekali pekerjaan diantara mereka malam itu.

Di jalan, kita juga bertemu dengan sekelompok bikers, entah dari grup motor apa. Ada juga mobil truk penerintah kota Bandung yang sedang menyiram tanaman-tanaman yang ada di taman-taman kota Bandung. Wihhh keren juga yah, selain mengindari macet kalau menyiram di pagi-sore hari, juga untuk menghindari dari sinar matahari langsung, karena katanya menyiram tanaman itu jangan pas ada matahari. Hehe mereun. Saya pun pulang setelah melewati orang-orang yang masih banyak makan di angkringan deket kosan saya. Sekian suasana kota Bandung yang saya tangkap kemarin malam.

Salam reportase.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hadiah Ulang Tahun dari Anakku

Alhamdulillah syukur tak terhingga atas nikmat-nikmat Alloh yang diberikan hingga detik ini. Alhamdulillah Alloh amanahkan kepada kami anak ...